Kau dan Bangsamu

Admin
7 Mei 2021 17:00
Sastra 0 7
1 menit membaca

Karya: Chotibul Umam

Seberapa tahu kau tentang situasi bangsamu
Menjadikanmu ingin semakin tahu
Seberapa peduli kau tentang kondisi bangsamu
Kepedulianmu akan melahirkan sesuatu yang berarti
Seberapa jauh kau mengenali bangsamu
Sejauh itu, kau kan terus melompat berkali lipat
Merengkuh dan melayani Pertiwi
Menyingkirkan segala rintangan
Tak peduli seberapa buruk situasi dan kondisi bangsamu
Langkahmu, tegak menatap masa depan anak cucumu
Menjadikan bangsamu sebagai rumah tempat mereka belajar
Tempat mereka bersendagurau penuh keakraban
Takan kau takuti mereka tentang masa depan suram
Cukup kau bangkitkan semangat dalam jiwa yang terpendam
Agar kelak mereka tegar, menaklukkan samudera kehidupan


Tanggamus, 07 Mei 2021



Sumber Ilustrasi: https://www.piqsels.com/id/search?q=bingkai+lukisan&page=53

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x
x